Wisata

Bakal Dibuka Lagi, Kawasan Monas Disemprot Disinfektan

Dengan pembatasan 50 persen jumlah pengunjung, kawasan Monumen Nasional (Monas) rencananya akan kembali dibuka pada pertengahan Juni mendatang.

Jakarta |
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Asril Rizal mengemukakan, bahwa penyemprotan disinfektan di kawasan wisata Monas agar steril sebelum nantinya dibuka kembali.

Penyemprotan monumen yang dibangun sejak tahun 1961 dengan tinggi 132 meter itu dilakukan oleh sebanyak 81 petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat dengan dibekali 45 kilogram cairan disinfektan.

“Ini adalah rangkaian kegiatan yang menjadi kewajiban kami melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan maupun fasilitas umum. Petugas kita sebar untuk lakukan penyemprotan baik di kawasan Monas ataupun Tugu,” ujar Asril, dilansir Kominfotik Jakarta Pusat, Rabu (17/6). 

Menurutnya terdapat empat titik lokasi yang dilakukan sterilisasi dengan cara penyemprotan disinfektan yakni, tiga titik di bagian luar Tugu Monas dan satu titik di dalam lokasi Tugu Monas.

Ditambahkan oleh Asril, rencananya kawasan Monas akan dibuka kembali pada 20 Juni dengan pembatasan 50 persen jumlah pengunjung. “Sedangkan waktu berkunjung dibuka mulai pukul 08.00 hingga pukul 17.00 WIB,” pungkas Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat itu.

Sementara itu Kepala Seksi Ketertiban Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Dedy Nurohmat menyampaikan, bahwa nantinya ada ketentuan pengunjung yang bisa masuk ke dalam kawasan Monas.

“Balita, lansia, dan anak-anak tidak diperkenankan masuk. Pembatasan 50 persen pengunjung di dalam tugu namun di kawasan Monas tidak,” jelasnya.

Berita: Red | Foto: Istimewa/Kominfotik JP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.