Renovasi dan Pengembangan Stadion Manahan Solo Mulai Diresmikan
Surakarta |
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan renovasi dan pengembangan Stadion Manahan Solo, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, Sabtu (15/2).
“Dengan mengucapkan bismillahhirrahmanirrahim, saya resmikan renovasi dan pengembangan Stadion Manahan,” ujar Presiden Jokowi.
Usai memberikan sambutan, Presiden Jokowi menandatangani prasasti dan kemudian menyerahkan bola kepada salah satu anak gawang. Selanjutnya, para pemain kedua Persib Bandung dan Persis Solo serta anak gawang menyebar untuk menendang bola ke arah penonton.
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo menyampaikan pengelolaan Stadion Manahan diserahkan kepada Pemerintah Kota Solo yang biaya pembangunan renovasi Stadion Manahan mencapai Rp301,33 miliar. “Stadion Manahan Solo siap untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U21,” ujar Hadi, seraya menyampaikan terima kasih atas renovasi dan pengembangan Stadion Manahan.
Pertandingan eksibisi Persis Solo dan Persib Bandung hingga turun minum berakhir dengan kedudukan 2 vs 0 untuk keunggulan Persib sementara.
Sebelum peresmian, juga dilaksanakan pertandingan eksibisi antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah dan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo yang berakhir dengan kedudukan sama kuat 1-1.
Dilansir Setkab, Sabtu (15/2), Stadion Manahan Solo kini mampu menampung 20 ribu penonton dan menggunakan single seat atau kursi tunggal sehingga dapat digunakan untuk event olahraga nasional dan internasional.
Jenis rumput lapangan di Stadion Manahan ditanami rumput berjenis Zoysia Japonica dengan keunggulan lebih hijau dan berakar kuat sama halnya yang digunakan untuk Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Usai direnovasi, Stadion Manahan memiliki atap yang mengelilingi bangunan atas, yang membuat penonton aman dari hujan maupun cuaca panas dan juga didukung dengan pencahayaan menggunakan kualitas penerangan hingga 1.500 lux.
Turut hadir dalam peresmian ini di antaranya Menko Polhukam Mahfud MD, Seskab Pramono Anung, Mensesneg Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menhub Budi Karya Sumadi, Ketum PSSI Muhammad Irawan, Gubernur Provinsi Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Wali Kota Solo FX Hadi Rudiyatmo.
Berita: Red | Foto: Istimewa