Komunitas

Beri Kontribusi Pendidikan Al-Qur’an Bagi Anak Jakarta, Wagub Ariza Apresiasi Komunitas Kepemudaan

Jakarta |
Wakil Gubernur (Wagub) Provinsi DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menghadiri kegiatan buka puasa bersama dan pemberian santunan anak yatim piatu di Rumah Qur’an Jayakarta, Jalan Poltangan III, Jakarta Selatan, Minggu (24/4).

Kegiatan itu diselenggarakan oleh DPP Kesatuan Angkatan Muda Sriwijaya (KAMSRI), sebuah komunitas atau organisasi kepemudaan yang menghimpun pemuda di lima provinsi wilayah Sumatera bagian selatan, yaitu Bengkulu, Lampung, Jambi, Sumatera Selatan, dan Bangka Belitung.

Pada kesempatan itu, Wagub Ariza menyambut baik kegiatan yang diprakarsai DPP KAMSRI. Ia pun mengapresiasi kontribusi komunitas kepemudaan pada pendidikan Al-Qur’an bagi anak-anak yang diselenggarakan di Rumah Qur’an Jayakarta, sebuah lembaga berbadan hukum, yayasan yang bergerak di bidang pendidikan dan sosial, fokus program pengentasan buta aksara baca tulis Al-Qur’an, termasuk bagi anak-anak yatim piatu.

Ariza pun mengajak segenap pengurus DPP KAMSRI ikut serta dan berkomitmen mengatasi berbagai permasalahan sosial yang dihadapi warga Jakarta.

“Sudah seharusnya kita selain melaksanakan ibadah puasa, salat tarawih, mengaji, zikir, berdoa, penting untuk terus melakukan ibadah lainnya, seperti infak, sedekah, termasuk menyantuni anak yatim. Rasulullah menyampaikan, bagi kita yang merawat anak yatim nanti di surga dekat dengan Rasulullah,” ungkapnya.

Wagub Provinsi DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (Foto: Ist.)

“Begitulah yang seharusnya sebuah organisasi atau komunitas di Jakarta. Semoga keluarga besar DPP KAMSRI semakin maju, baik, solid, semakin memberikan kontribusi terbaik bagi daerah kota dan bangsa, dan selalu membantu dan berbagi kepada sesama. Mari kita teruskan ibadah kita sebaik mungkin setiap hari dan jangan lupa beramal,” tambah Wagub Ariza.

Selain itu, Ariza turut menyampaikan rasa syukurnya bahwa di Jakarta semakin banyak penggiat, komunitas, kelompok, lembaga pendidikan yang mendidik anak-anak untuk mengaji, membaca dan menghafal, bahkan menulis Al-Qur’an.

“Rumah Qur’an Jayakarta ini luar biasa. Tempat mengaji, menghafal dan lain-lain. Ini suatu kegiatan yang bagus sekali, anak-anak kita selain kita ajarkan dan didik membaca, menghafal Al-Qur’an diajarkan juga menulis Al-Qur’an, dan yang penting mengamalkan isi Alquran dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.

Wagub Provinsi DKI Jakarta itu juga mengajak anak-anak supaya membudayakan baca dan khatam Al-Qur’an dengan cara membaca satu juz satu hari secara konsisten.

“Halaman demi halaman baris demi baris, lama-lama adik-adik terbiasa membaca Al-Qur’an, sehingga semakin senang, bahagia, bahkan kecanduan,” tutupnya.

Berita: Red/Mh | Foto: Ist.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.