Kabupaten/Kota

Pemko Jaktim Buka Layanan Rekening di 38 RPTRA

Jakarta |
Pemerintah Kota Administrasif Jakarta Timur meluncurkan pembukaan rekening 38 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) se Jakarta Timur di Ruang Pola Lantai 2 Blok A Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Selasa (17/10).

RPTRA tersebut tersebar di 29 Kelurahan di Jakarta Timur dari 65 kelurahan yang ada.

Peluncuran tersebut dilakukan Sekretaris Kota Jakarta Timur Rusdiyanto didampingi Kepala Suku Dinas Pemberdayaaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Jakarta Timur Fetty Fatimah dan Wakil Ketua PKK Kota Administrasi Jakarta Timur Rodiah Anwar.

Hadir perwakilan dari Dinas PPAPP Provinsi DKI Jakarta Tintin Muktini, para Camat dan Lurah se- Jakarta Timur dan Kepala Kantor Bank DKI Cabang Wali Kota Jakarta Timur, Kornel Siagian.

Fetty Fatimah mengatakan, acara ini difasilitasi oleh Bank DKI dan merupakan launching pertama di wilayah provinsi DKI Jakarta. “Nantinya akan dilanjutkan ke wilayah kota lainnya,” kata Fetty.

Dijelaskan, kegiatan ini hasil kesepakatan Dinas PPAPP Provinsi DKI Jakarta dengan agenda membuka rekening dan jadwal kegiatan pangan murah. “Pembukaan rekening tabungan untuk menerima fee dari program pangan murah yang selama ini dilaksanakan melalui Koperasi Melati Jaya dan bekerjasama dengan Food Station dan PD Dharma Jaya,” ujarnya.

Camat Pulogadung Bambang Pangestu yang hadir menambahkan, untuk wilayah kecamatannya ada 4 RPTRA yang menapatkan pelayanan tersebut, yaitu di Kelurahan Jatinegara Kaum ada 2 RPTRA, dan masing masing 1 RPTRA di Kelurahan Jati dan Kelurahan Rawamangun.

Sementara di Kecamatan Jatinegara menurut Camat Nasrudin Abu Bakar, para lurah yang wilayahnya memiki RPTRA diundang ke acara peluncuran pelayanan rekening Bank DKI tersebut.

Berita: Pri | Foto: Istimewa/Pri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.