Kombes Tri Bisono Soemiharso Dipercaya Jabat KabagAnev Rojianstra SSDM Polri
Jakarta – Kapolri Jend Pol Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan rotasi dan mutase di tubuh Polri.
Pengukuhan, pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri tersebut tertuang dalam Surat Telegram (ST) Nomor ST/490/III/KER/2025 dan Keputusan Kapolri Nomor KEP/463/III/2025.
Dalam mutasi tersebut, Kombes Pol Tri Bisono Soemiharso yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Polda Bali, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kepala Bagian Analisis dan Evaluasi (Kabaganev) pada Biro Perencanaan dan Strategi (Rojianstra) Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri.
Pria dengan nama lengkap Kombes Pol Tri Bisono Soemiharso, S.I.K., M.H., memiliki rekam jejak yang panjang dalam bidang SDM di kepolisian.
Sebelum menjabat sebagai Karo SDM Polda Bali, Kombes Pol Tri Bisono Soemiharso pernah menjabat sebagai Karo SDM Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Karo SDM Polda Bengkulu.
Pengalaman beliau yang luas di bidang SDM diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam perencanaan dan strategi pengembangan sumber daya manusia di lingkungan Polri.
Mutasi ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk meningkatkan kinerja organisasi melalui penyegaran dan penyesuaian jabatan sesuai dengan kebutuhan serta kompetensi personel.
Dengan pengalaman dan kompetensi yang dimiliki, Kombes Pol Tri Bisono Soemiharso diharapkan dapat menjalankan tugas barunya dengan baik dan memberikan kontribusi positif bagi institusi Polri. (Gate 13/Foto: Ist./Dok)