OlahragaPeristiwa

Kiper Maarten Paes Resmi Perkuat Skuad Timnas Indonesia

Jakarta |
Pemain sepak bola naturalisasi Maarten Paes akhirnya resmi bisa memperkuat tim nasional (timnas) sepak bola Indonesia.

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyatakan menyambut gembira kehadiran Maarten dalam skuad atau pasukan timnas.

“Kami percaya bahwa Maarten Paes akan membawa dampak positif bagi tim dan membantu Indonesia meraih prestasi yang lebih baik. Keputusan ini menunjukkan komitmen PSSI dalam mencari bakat-bakat terbaik untuk membangun masa depan sepak bola Indonesia,” katanya.

PSSI, sambung Erick, juga mengajak seluruh pecinta sepakbola di Tanah Air untuk mendukung Maarten dan tim nasional dalam perjalanan mereka ke depan.

“Dengan ini, berarti Maarten Paes dapat bergabung bersama pasukan Shin Tae-yong saat jumpa Saudi Arabia di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga yang akan berlangsung 5 September 2024 di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah,” imbuhnya.

Maarten yang memiliki latar belakang sebagai pemain muda berbakat, telah menunjukkan potensi yang luar biasa dalam karier sepakbolanya.

Dengan kemampuan teknik yang mumpuni dan semangat juang yang tinggi, Maarten dapat memberikan kontribusi positif bagi tim nasional dalam berbagai kompetisi mendatang.

Maarten Paes, resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah melakukan pengambilan sumpah di Jakarta pada Selasa (30/4) lalu, berbarengan dengan dua pemain naturalisasi lainnya, yakni Jens Raven dan Calvin Verdonk.

Pengambilan sumpah dilakukan di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DKI Jakarta dan dipimpin Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) R Andika Dwi Prasetya.

Usasi prosesi pengambilan sumpah, Maarten Paes mengatakan bahwa dirinya sangat bangga dan senang menjadi WNI serta dapat memperkuat timnas.

“Saya sangat bangga. Ini adalah momen besar (bersejarah) bagi saya. Momen yang membahagiakan untuk dibagi bersama masyarakat Indonesia, saya sangat bangga dan tidak sabar untuk memulai bermain (bersama timnas Indonesia),” ucapnya.

Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa Indonesia layak untuk berada di perhelatan Piala Dunia dan itu menjadi bagian dari target utamanya selain dapat juga bermain sebanyak mungkin dan memberikan dampak (bagi timnas) di dalam dan di luar lapangan.

“Saya juga ingin menjadi contoh (teladan) bagi generasi yang lebih muda. Para penggemar di Indonesia sangat luar biasa. Mereka orang-orang paling loyal yang saya tahu, dan mereka orang-orang yang penuh dengan semangat. Bisa dilihat, di Piala Asia U-23 saat ini, bagaimana mereka memberikan dukungan kepada timnas, bahkan hingga di luar stadion,” tutur Maarten Paes.

Paes adalah kiper kelahiran Nijmegen, Belanda, pada 14 Mei 1998. Saat ini kiper dengan tinggi 191cm itu bermain di Liga Amerika Serikat (MLS) bersama FC Dallas.

Paes memiliki darah Indonesia dari sang nenek yang lahir di Pare, Kediri, Jawa Timur pada 20 Maret 1940.

Dia merupakan pemain naturalisasi rekomendasi Shin Tae Yong untuk memperkuat Timnas Indonesia. Kiper 25 tahun itu menjalani proses naturalisasi bersama Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen pada awal Maret 2024 silam.

Berita: Mh | Foto: Ist./pssi.org

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.