Jelang WWF Bali 2024, Kakorlantas Polri Beri Motivasi dan Bagikan Perlengkapan
Denpasar |
Kakorlantas Polri Irjen Pol Suhanan memberikan motivasi dan membagikan perlengkapan lapangan baru kepada pPersonel Lalu Lintas (Lantas) menjelang perhelatan World Water Forum (WWF) Bali 2024.
Jelang mulainya kegiatan 10 TH World Water Forum Bali 2024, Kakorlantas Polri Irjen Pol Suhanan kumpulkan dan berikan arahan kepada personel Lalu Lintas yang terlibat dalam Satgas Walrolakir Ops Puri Agung-2024 (Pengamanan KTT WWF), bertempat di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/5).
Kakorlantas menekankan bahwa Satgas Walrolakir bertugas mengamankan sejumlah titik yang akan digunakan dalam penyelenggaraan World Water Forum, termasuk mengamankan jalur dari Bandara menuju lokasi acara utama dan acara sampingan serta akomodasi peserta.
Pada kesempatan tersebut, Kakorlantas juga membagikan secara resmi perlengkapan tugas lapangan kepada para personel Lantas yang tersprin Ops Puri Agung-2024, diantaranya; Helm, Jaket, Rompi dan perlengkapan lalu lintas Polri lainnya, yang bertujuan untuk melengkapi alat tugas yang dibutuhkan sehingga pengamanan, pengawalan serta pengaturan dapat berjalan baik dan lancar.
Berita: Gate 13 | Foto: Ist.