Peristiwa

Presiden Jokowi Resmikan Terminal Baru Bandara Ahmad Yani

Semarang |
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan terminal baru Bandara Internasional Ahmad Yani yang juga merupakan bandara terapung di atas air yang pertama di Indonesia, Kamis (7/6).

Saat melakukan kunjungan, Presiden Jokowi mengaku kaget lantaran pembangunan yang ditargetkan selesai pada akhir Desember, namun dapat diselesaikan lebih cepat dan telah dapat digunakan sekarang.

Terminal baru Bandara Internasional Ahmad Yani, menurut Presiden, adalah salah satu pembenahan dari gerbang langit di Jawa Tengah. Bandara ini awalnya merupakan pangkalan udara tentara, TNI, dan terus berkembang menjadi bandara penerbangan sipil domestik, kemudian menjadi bandara internasional.

“Bandar udara yang lain waktu konstruksi saya biasanya mengecek, di sini saya enggak mengecek, tahu-tahu jadi dan tahu-tahu kaget saya,” ucap Jokowi dilansir laman setkab.go.id.

Jokowi juga menyampaikan bahwa kekagetan dirinya juga lantaran memiliki arsitektur bagus, lingkungan cantik, dan juga karena kelihatan arus lalu lintas keluar masuk pesawat.

“Yang belum satu, runwaynya masih kurang panjang Pak Menteri. Jadi saya minta paling lambat akhir tahun depan itu sudah tambah jadi 3.000,” puji Presiden seraya meminta agar runway diperpanjang memenuhi standar internasional.

Pada bagian lain sambutannya, Presiden juga menyampaikan alasan mengenai fokus pembangunan infrastruktur dalam beberapa tahun ini.

“Supaya semakin lengkap infrastuktur kita, dan fasilitas-fasilitasnya, dan kita ingin semuanya dibuat saling terhubung, saling terintegrasi. Hasilnya mulai terlihat satu per satu, satu demi satu,” ujar Presiden menegaskan.

Selain dibersamai Ibu Negara Iriana, turut mendampingi Presiden dalam acara kali ini Menteri BUMN Rini Soemarno dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Sebelumnya Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden (Setpres) Bey Machmudin dalam siaran persnya, Kamis (7/6), menyampaikan perihal kunjungan presiden dan rombongan ke bandara tersebut.

Diungkapkan oleh Bey, sebelum bertolak ke Semarang, Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo akan melanjutkan agenda kunjungannya di Kabupaten, Indramayu, Jawa Barat.

“Presiden Joko Widodo akan menghadiri acara Peresmian Program Kewirausahaan dan Digitalisasi Sistem Pertanian, di Sentra Pengolahan Beras Terpadu (SPBT) yang ada di Desa Majasari, Kecamatan Sliyeg, Kabupaten Indramayu,” ujar Bey.

Selain itu, sambung Bey, Kepala Negara juga dijadwalkan mengunjungi Pondok Pesantren Darul Ma’arif di Desa Kaplongan, untuk bersilaturahmi dengan para ulama, santri, dan masyarakat sekitar.

Setelah itu, Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah, melalui Bandar Udara Internasional Jawa Barat, Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Berita: Mh | Foto: Istimewa/setkab

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.