July 27, 2024

Polda, Ombudsman, dan Kanwil Kemenkumham Kaltim Perkuat Sinergitas dan Kolaborasi

Jakarta |
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kakanwil Kemenkumham) Kalimantan Timur Yudi Kurniadi, Kamis (17/1), melakukan kunjungan ke beberapa instansi atau lembaga dan stakeholder yang selama ini telah menjadi mitra kerja kolaborsi eksternal di lingkungan penegak hukum.

Didampingi oleh Kepala Divisi Administrasi (Kadiv Min), Kepala Divisi Keimigrasian (Kadiv Im), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadiv Pas), serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Kadiv Yankum), serangkaian kunjungan Kakanwil Kaltim Yudi Kurniadi diawali dengan mengunjungi Kantor Perwakilan Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Kalimantan Timur, kemudian dilanjutkan ke kantor Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Polda Kaltim).

Menurut Kakanwil Kaltim Yudi Kurniadi, kunjungan tersebut dilakukan guna memperkuat koordinasi melalui audiensi terkait kerjasama dalam penegakan hukum dan pengawasan pelayanan publik, sekaligus memperkenalkan diri sebagai pengganti kakanwil sebelumnya yang telah memasuki masa purna tugas.

Pada kesempatan itu, Yudi Kurniadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh mitra kerja yang selama ini telah membantu Kanwil Kemenkumham Kaltim dalam melakukan Pelaksanaan dan Pengawasan dalam kolaborasi eksternal sehingga tugas dan fungsi dapat dilaksanakan dengan baik.

“Saya ingin bersilaturahmi dengan mitra kerja kami dan sekaligus mengucapkan terima kasih atas bantuan para stakeholder yang selama ini telah membantu kami,” ujar Yudi dilansir laman kaltim.kemenkumham.go.id, Jumat (18/1).

Yudi juga menegaskan, bahwa dirinya juga ingin koordinasi antar instansi dapat menjadi suatu kolaborasi yang kuat, sehingga pelaksanaan dan pengawasan tugas fungsi kami dapat terlaksana dengan baik.

Beberapa hal yang dibahas saat bertemu Ombudsman Kaltim, antara lain terkait peran Kanwil Kemenkumham Kaltim dalam pelayanan hukum dan HAM.

Kepala Perwakilan Ombudsman Kaltim Kusharyanto kepada Kakanwil Yudi Kurniadi mengatakan, bahwa pihaknya ingin berkolaborasi dalam penanganan masalah yang telah menjadi isu di masyarakat, khususnya semua yang berada dibawah pelaksanaan tugas dan fungsi Kanwil Kemenkumham Kaltim.

Disebutkan oleh Kusharyanto, hal tersebut terkait over kapasitas pada lembaga pemasyarakatan (lapas) atau rumah tahanan (rutan), pelayanan keimigrasian, dan juga masalah kenotariatan.

“Kami berharap dapat terlibat dan berkolaborasi dalam membantu Kanwil Kemenkumham Kaltim untuk penyelesaian setiap masalah terkait pengaduan dan pelayanan publik khususnya di Kalimantan Timur,” ujarnya.

Sementara itu, saat bersilaturahmi dengan Kapolda Kaltim Irjen Pol Priyo Widyanto di ruang kerjanya, Kakanwil Yudi Kurniadi membahas kerjasama terkait koordinasi dengan pihak kepolisian dalam pelaksanaan tugas dan fungsi penegakan hukum dan keamanan,

Kerjasama koordinasi yang dibahas, antara lain pengawalan sidang narapidana, pemindahan narapidana, maupun terkait pengamanan lapas atau rutan.

Diharapkan oleh Yudi ,dengan koordinasi dan kolaborasi yang kuat bersama Polda Kaltim dapat mendukung komitmen bersama dalam keberhasilan pelayanan dan penegakan hukum.

Berita: Mh | Foto: Istimewa/Humas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.