TNI-Polri dan Masyarakat di Bali Doakan Pilkada Serentak Tahun 2024 Damai dan Aman
Denpasar |
Dalam rangka menyukseskan Pilkada Serentak Tahun 2024, TNI-Polri dan Masyarakat Bali menggelar kegiatan Doa Bersama Lintas Agama di GOR Yudomo Praja Raksaka, Kepaon Kodam IX/Udayana, Denpasar, Bali, Selasa (19/11) Pukul 13.20 WITA.
Kegiatan dihadiri oleh Panglima TNI Jendral TNI Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Polisi Listiyo Sigit Prabowo, beserta masing-masing jajaran, juga masyarakat setempat dari berbagai elemen.
Pada kesempatan tersebut, Jendral TNI Agus Subiyanto mengatakan bahwa seluruh elemen masyarakat yang ada di Bali telah melaksanakan doa bersama agar suasana tetap kondusif.
“Doa bersama yang intinya untuk kerukunan umat beragama agar pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 berjalan dengan damai dan aman,” katanya.
Panglima TNI juga menyampaikan bahwa umumnya di seluruh wilayah Indonesia, khususnya di Bali dapat berjalan dengan aman serta minim adanya pelanggaran.
“TNI akan mendukung berjalannya pelaksanaan pilkada dengan menerjunkan langsung personil dengan jumlah 157.000 personil, serta disiapkan alusista milik TNI baik darat laut dan udara,” pungkas Jendral TNI Agus Subiyanto.
Di kesempatan yang sama Kapolri Jenderal Polisi Listiyo Sigit Prabowo menyampaikan bahwa kegiatan ceramah lintas kebangsaan dan doa bersama sebagai kegiatan yang cukup penting.
“Mendukung kegiatan kedepan yang merupakan rangkaian puncak tahapan Pilkada pada 27 November 2024 mendatang. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini mendukung berjalannya pilkada dengan aman dan kondusif,” ucapnya.
Menurut Kapolri, diketahui Indeks dalam Pemilihan Umum (Pemilu) beberapa waktu lalu di Bali menunjukan peringkat 1.
“Hal ini perlu dipertahankan kedepan saat pelaksanaan pilkada mengingat dimasing masing pilihan terdapat perbedaan namun harus terus dijaga bagaimana menjaga semangat persatuan kesatuan dalam berdemokrasi,” imbuhnya.
Berita: Gate 13 | Foto: Istimewa